After Market Close Analysis, 23 Agustus 2023

Analisa harian Index Harga Saham Gabungan (IHSG) setelah market tutup hari Rabu , 23 Agustus 2023 menggunakan telegram botchart Deep Q Learning for trading https://t.me/DLQuant_Bot dan telegram channel : https://t.me/DeepLearningTrading . saham yang dianalisa hari ini adalah IHSG, DOID,BRMS,RAJA,SMDR

Indeks saham di Asia sore ini, Rabu (23/8), ditutup beragam (mixed) karena investor menunggu rilis laporan keuangan 2Q23 perusahaan Teknologi Nvidia untuk melihat apakah valuasi saham-saham di sektor Teknologi dapat bertahan menghadapi lonjakan imbal hasil (yield) obligasi.

Rilis laporan keuangan Nvidia di 1Q23 sukses memicu reli atas saham-saham di sektor Teknologi dan membangkitkan harapan atas prospek cerah Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence) sehingga mendongkrak kinerja NASDAQ dan S&P 500 tahun ini.

Dari sisi makroekonomi, investor mencerna rilis perhitungan awal data Purchasing Managers’ Index (PMI) dari Jepang dan Australia serta rilis data inflasi Singapura.

Perhitungan awal (Flash) data au Jibun Bank Composite PMI Jepang naik ke level 52.6 di bulan Agustus dari perhitungan akhir 52.2 di bulan Juli. Ini adalah ekspansi usaha di sektor swasta selama delapan bulan beruntun dan merupakan laju ekspansi paling cepat dalam tiga bulan.

Berada di level 49.0, data Manufacturing PMI Jepang bertahan di teritori kontraksi selama tiga bulan beruntun sementara sektor Jasa (Service) melanjutkan ekspansi lebih lanjut dengan data Services PMI naik ke level 54.3 dari level 53.8.

Sementara itu, aktivitas usaha selama bulan Agustus di Australia mengalami kontraksi dengan laju paling cepat dalam 19 bulan.

Perhitungan awal (Flash) data Juno Bank Composite PMI Australia berada di level 47.1, turun dari level 48.2 di bulan Juli. Data Manufacturing PMI berada di level 49.4, turun tipis dari level 49.6, sedangkan data Services PMI turun ke level 46.7, terendah sejak Januari 2022 dari level 47.9.

Inflasi inti (core CPI) Singapura naik 3.8% Y/Y di bulan Juli, melambat dari 4.2% Y/Y di bulan Juni dan sejalan dengan ekspektasi pasar. Laju kenaikan inflasi utama Singapura juga melambat menjadi 4.1% Y/Y bulan lalu dari 4.5% Y/Y pada bulan sebelumnya.

Dari Eropa, perhitungan awal (Flash) data HCOB Composite PMI zona Euro turun ke level 47.0 di bulan Agustus, terendah sejak November 2020 dari level 48.6, jauh di bawah ekspektasi pasar yang berada di level 48.5.

IHSG: 6,921.41 | +4.96 poin | (+0.07%)
Volume (Shares) : 22.80 Billion
Total Value (IDR) : 10.26 Trillion
Net Foreign RG : 27.72 Billion
Market Cap (IDR) : 10,222.40 Trillion
Saham naik : 264
Saham turun : 257

Sektor Pendorong
Basic materials: +10.78 poin
Energi: +2.41 poin
Konsumer siklikal: +1.06 poin

Top 5 net buy asing RG:
BBCA 58.0 Bn
BBRI 34.6 Bn
NSSS 30.1 Bn
UNTR 29.6 Bn
MEDC 19.9 Bn

Top 5 net sell asing RG:
INCO -45.1 Bn
GOTO -38.1 Bn
ADRO -35.8 Bn
KLBF -16.4 Bn
MDKA -12.5Bn

Dibawah ini Data star rotation sektor sektor IDX-IC relatif terhadap pergerakan index Composite IHSG untuk penutupan tanggal 23 Agustus 2023.

Bagi Bapak, Ibu dan teman teman yang ingin mendapatkan akses robot @dlquant_bot, silahkan klik menu join botchart @dlquant_bot di halaman https://dlquant.web.id/bot-trial/

Happy trading.. Semoga barokah
DLQuant Admin

*Data reference From Philip Sekuritas Indonesia

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com