After Market Close Analysis, 29 August 2022

Analisa harian Index Harga Saham Gabungan (IHSG) setelah market tutup hari Senin, 29 Agustus 2022 menggunakan telegram botchart Deep Q Learning for trading https://t.me/DLQuant_Bot dan telegram channel : h9ttps://t.me/DeepLearningTrading . saham yang dianalisa hari ini adalah IHSG, ENRG

Indeks saham di Asia sore ini Senin (29/8) mayoritas ditutup turun di tengah semakin besarnya risiko kenaikan suku bunga acuan secara agresif di AS dan Eropa sehingga memicu apresiasi nilai tukar USD dan memicu ketakutan mengenai resesi global.

Dalam pidatonya di depan acara simposium ekonomi tahunan di Jackson Hole, ketua bank sentral AS (Federal Reserve) Jerome Powell mengatakan Federal Reserve tidak mempunyai niat memperlambat laju kenaikan suku bunga acuan.

Komentar Powell ini memperkuat spekulasi bahwa Federal Reserve akan menaikkan suku bunga acuan sebesar 75 bps di bulan September dan suku bunga akan berada di atas 3% di akhir tahun ini.

Sikap tegas Powell ini juga didukung oleh pejabat bank sentral Eropa (ECB) Isabel Schnabel yang akhir pekan lalu memperingatkan bahwa bank sentral di seluruh dunia harus bertindak tegas sekarang untuk memerangi inflasi meskipun harus menjerumuskan ekonomi mereka ke dalam jurang resesi.

Akibatnya, imbal hasil (yield) surat utang Pemerintah Jerman bertenor 2 tahun lompat 16 bps menjadi 1.135%, tertinggi sejak Juni 2022 seiring dengan bertambah besarnya ekspektasi ECB menaikkan suku bunga sebesar 75 bps bulan depan.

Yield surat utang Pemerintah di Italia, Spanyol dan Portugal juga mencatatkan kenaikan dua angka (double digit).

Di pasar valuta asing (Valas), nilai tukar USD menguat khususnya terhadap JPY dan Yuan. Ini tidak mengejutkan mengingat bank sentral Jepang (BOJ) dan bank sentral Tiongkok (PBOC) adalah dua bank sentral yang masih mempertahankan kebijakan moneter longgar.

Meskipun ada potensi kenaikan suku bunga secara agresif oleh ECB pada bulan Septemeber nanti, nilai tukar EUR tetap terpuruk akibat krisis energi di benua Eropa yang memperbesar risiko terjadinya resesi. BUMN Energi asal Rusia, Gazprom di prediksi akan menghentikan pasokan gas alam ke Eropa dari tanggal 31 Agustus hingga 2 September.

Fokus perhatian investor minggu ini tertuju pada rilis data pasar tenaga kerja AS (Non-Farm Payrolls) pada hari Jumat. Angka Non-Farm Payrolls yang lebih tinggi dari estimasi pasar (300,000 pekerja) akan menjadi sentimen positif bagi USD serta memberi Federal Reserve ruang yang lebih luas untuk mengetatkan kebijakan moneter.

Statistik
IHSG: 7,132.045 | -3.203 poin |(-0.04%)
Volume (Shares) : 29.526 Billion
Total Value (IDR) : 12.521 Trillion
Net Foreign RG : 143.25 Billion
Market Cap (IDR) : 9,331.302 Trillion
Saham naik : 191
Saham turun : 357

Sektor Penekanan Terbesar
Teknologi : -2.23%
Transportasi & Logistik: -1.34%
Finansial : -0.92%

Top 5 net buy asing RG:
BBCA 244.4 Bn
ITMG 48.6 Bn
BMRI 31.9 Bn
UNVR 28.3 Bn
LINK 26.1 Bn

Top 5 net sell asing RG:
BBRI -50.2 Bn
ADRO – 45.1 Bn
TLKM -31.5 Bn
ASII -29.6 Bn
INCO – 22.7 Bn

Dibawah ini Data star rotation sektor sektor IDX-IC relatif terhadap pergerakan index Composite IHSG untuk penutupan tanggal 29 Agustus 2022

berikut ini Infomasi jadwal workshop Trading as a business yang akan di laksanakan di bulan oktober 2022 . untuk bulan september 2022, hanya workshop level advance Volume Price Analysis, khusus bagi yang sudah mengikuti workshop trading as a business, informasi lebih lanjut ,silahkan menghubungi : https://t.me/ReinDeepLearning

Trading As A Business Workshop
Batch 26 : saturday 22 October 2022
Batch 27 : saturday 29 October 2022

Bagi Bapak, Ibu dan teman teman yang ingin mendapatkan akses robot @dlquant_bot, silahkan klik menu join botchart @dlquant_bot di halaman https://dlquant.web.id/bot-trial/

Happy trading.. Semoga barokah
DLQuant Admin

*Data reference From Philip Sekuritas Indonesia

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com