After Market Close Analysis 1 March 2021

Analisa harian Index Harga Saham Gabungan (IHSG) setelah market tutup hari Senin, 1 Maret 2021 menggunakan telegram botchart Deep Q Learning for trading https://t.me/DLQuant_Bot dan telegram channel : https://t.me/DeepLearningTrading . saham yang dianalisa hari ini adalah IHSG, BSDE, SMBR,CTRA,BEST,WIKA, PTPP,PSAB,BBCA, BMRI  

Bursa Asia ditutup menguat pada perdagangan sore ini Senin (01/3) merespon rilis data ekonomi China dimana indeks PMI manufaktur pada bulan Februari 2021 mencapai 50.6, dibandingkan dengan bulan sebelumnya 51.3. Realisasi tersebut merupakan level terendah dalam sembilan bulan terakhir diakibatkan oleh libur Imlek. Adapun indeks nonmanufaktur, turun menjadi 51.4. Indeks Nikkei ditutup naik +2.41%, Shanghai Composite naik +1.21% dan Hang Seng naik +1.54%.
Dari dalam negeri, IHSG menguat +1.55% di 6,338 seiring penguatan bursa regional dengan saham BBCA, BMRI dan BBRI menjadi pendorong indeks. Pasar merespon rilis data inflasi Indonesia pada bulan Februari 2021 sebesar 0.10% dibandingkan bulan sebelumnya sehingga inflasi tahunan menjadi 1.38%.
IHSG: 6,338.51 | +96.72 poin |(1.55%)
Volume (Shares) : 24.566 Billion
Total Value (IDR) : 13.989 Trillion
Market Cap (IDR) : 7,496.29 Trillion
Foreign Net BUY (RG): IDR 128.62 Billion
Saham naik : 309
Saham turun : 161

Sektor Pendorong Indeks:
Keuangan : +3.03%
Properti : +3.39%
Aneka Industri : +3.06%

Top 5 net buy asing (IDR miliar):
BBCA 678.9 !!
BMRI 48.4
BBNI 30.7
KLBF 16.4.0
BBRI 14.9

Top 5 net sell asing (IDR miliar):
ASII 214.6!!
TOWR 66.6
CTRA 45.1
ADRO 40.2
MNCN 36.7

Dari Monthly Return Map (Seasonality) meskipun tidak ada January Effect, tetapi Bulan February return nya cukup tinggi yaitu 6.47 %, nomor 2 tertinggi untuk return bulan februari sejak tahun 2013.

Bagi Bapak, Ibu dan teman teman yang ingin mendapatkan akses robot @dlquant_bot, silahkan klik menu join botchart @dlquant_bot di halaman https://dlquant.web.id/bot-trial/
Happy trading.. Semoga barokah
DLQuant Admin

*Data reference From Philip Sekuritas Indonesia

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com